Dulu pernah saya posting mengenai aplikasi yang berfungsi untuk menyembunyikan MAC Address kita yang asli, nah dalam kesempatan kali ini saya akan mencoba untuk berbagi informasi mengenai cara menyembunyikan IP Address asli kita dengan menggunakan aplikasi Platinum Hide IP. Dari namanya begitu meyakinkan. hehehehe...
Selain berfungsi untuk menyembunyikan IP Address, aplikasi ini juga bisa menembus firewall, contohnya dikantor Anda tidak dapat mengakses beberapa situs, karena diblok oleh admin. Dengan bantuan aplikasi ini, situs tersebut bisa dibuka dengan leluasa dan saya telah mencobanya di kantor saya dan ternyata sukses. Selain itu pula, kecepatan browsing kita akan naik apabila kita memilih IP yang tepat. Tapi sayangnya itu hanya kemujuran saja, karena setiap daerah/tempat ternyata tidak sama kecepatannya, bahkan ada yang membuat koneksi lebih lambat.
Dilihat dari penggunaan, aplikasi ini sangat simpel dan gampang digunakan, Anda bisa langsung klik Hide IP atau Anda memilih sendiri IP dari negara mana yang akan dipakai dan aplikasi ini juga bisa langsung berintegrasi dengan firefox, internet explorer dan opera.
Untuk lebih jelasnya saya lampirkan 2 file, yaitu aplikasi beserta video tutorialnya untuk panduan Anda.
Aplikasi Platinum Hide IP : Download (5.7 MB) - Sumber dytoshare.us
Password : www.dytoshare.us
Video Tutorial Platinum Hide IP : Download (2.0 MB)
Sekian dulu dari saya, semoga bermanfaat